Tampil Egois Demi Menemukan Performa Terbaiknya
Written By kliklihat.com on Friday, September 14, 2012 | 1:29 PM
Sepakbola Munich - Arjen Robben acapkali dinilai egois di lapangan. Saat ini keegoisan itu mungkin sudah berkurang, meski Robben menegaskan ingin tampil egois lagi demi menemukan performa terbaiknya.
Si pemain Belanda dikenal punya teknik tinggi dan akselerasi oke. Tetapi ia juga dinilai kerapkali bermain egois di dalam tim yang tentunya tak cuma diisi ia seorang.
Kritikan itu sendiri kini akan coba diabaikan bintang Bayern Munich tersebut. Demi menemukan kembali performa terbaiknya, Robben berencana egois lagi.
"Aku harus kembali ke dasar. Mungkin terdengar sedikit aneh, tapi aku harus kembali egois. Aku harus bersikap individualistis dan kembali menemukan kepercayaan diri," tegasnya kepada Voetbal International yang dikutip Soccerway.
"Di beberapa momen laga pra-musim aku menemukan begitulah 'Arjen yang dulu'. Aku tak pernah benar-benar nyaman beberapa bulan terakhir. Aku terlalu banyak berpikir tentang apa yang harus dilakukan ketimbang menggunakan intuisi sendiri."
"Gerakan-gerakanku yang tidak terduga biasanya menjadi keunggulan utamaku. Tentu aku pernah membuat kesalahan, tetapi itu bagian dari permainanku. Tahun lalu aku tak mencapai puncak performa karena terlalu mengkompromikan permainanku sendiri," beber Robben.
(dtc/krs) Sumber: detiksport
Related Posts
Related Posts with thumbnails and summary post for blogger7 Makanan khusus bagi pemain Sepakbola7 Makanan khusus bagi pemain Sepakbola Beberapa makanan yang bisa mendongkrak kinerja pemain sepakbola, di bawah ini bisa anda santap agar anda memiliki visi yang lebih baik, ketahanan yang leb ... [readmore]
Timnas Indonesia Akan Adopsi Taktik Barcelona di Pra Piala Asia U-22Timnas Indonesia Akan Adopsi Taktik Barcelona di Pra Piala Asia U-22Lawan Timnas Indonesia di ajang kualifikasi Grup E Piala Asia U-22 sudah mulai berdatangan. Senin (2/7), Timnas Timor Leste tiba d ... [readmore]
AC Milan Menang Mengejutkan, Ghana Jadi Sorotan MILAN -- Kevin-Prince Boateng dan Sulley Muntari menempatkan Ghana dalam sorotan Liga Champions. Terutama setelah keduanya menciptakan dua gol yang mengantarkan AC Milan menang mengejutkan dari Ba ... [readmore]
Persitema Tekuk Persih 1-0Persitema Tekuk Persih 1-0Sepakbola - divisi utama Tim tuan rumah Persitema Temanggung mengalahkan tamunya, Persih Tembilahan, 1-0 dalam kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia di Stadion Bhumi Phal ... [readmore]
Cuplikan Goal BATE Borisov vs Lille 0 - 2 Cuplikan Goal BATE Borisov vs Lille 0 - 2 Goal Lille di cetak oleh D.Sidibe pada menit 14' dan G.Bruno pada menit 31 pada lanjutan matchday 5 Grup F. ... [readmore]

Ditulis Oleh : kliklihat.com

Label:
sepakbola
Post a Comment
terimakasih atas kunjungan anda -